Super X Chassis Tamiya: Spesifikasi dan Keunggulan

Super X Chassis Tamiya, Spesifikasi, dan Keunggulan

Seperti apa Super X chassis Tamiya? Bagi yang hobi balapan mobil Tamiya pastinya familiar dengan istilah chassis. Ini merupakan komponen yang sangat penting pada sebuah Mini 4WD dan menjadi salah satu faktor mobilmu menang ketika balapan.

Apa Itu Super X Chassis Tamiya?

Apa itu chassis super X? Chassis ini hadir setahun setelah rilisnya Super TZ, tepatnya pada Desember 1997. Salah satu ciri khas dari chassis tersebut adalah desainnya yang lebar. 

Bagi yang sudah lama menekuni hobi Tamiya kemungkinan besar langsung menyadari seperti apa desain dari Super X. Apalagi desainnya menjadikan chassis tersebut termasuk yang paling panjang di antara chassis yang lainnya. Selain itu, kerangka Tamiya chassis ini juga terkesan kaku serta lebar. 

Keunggulan Super X Chassis Tamiya

Seperti apa keunggulan chassis super X? Dari segi desain chassis ini memang paling panjang. Akan tetapi, Super X memiliki keunggulan yaitu lebih stabil serta durable.

Selain itu, kamu juga dapat membongkar dinamonya langsung dari bawah. Berbeda dengan Super TZ yang cenderung sulit untuk membongkarnya. Beberapa mobil Tamiya yang memakai Super X yaitu Shadow Breaker, Max Breaker, Laser Gill, serta Knuckle Breaker.

Keunggulan lainnya, karena jarak sumbu roda sebesar 84 mm membuatnya menjadi pilihan ketika balapan dengan lintasan yang banyak tikungan dan lompatan. Chassis tersebut juga mampu meningkatkan kecepatan ketika melaju di track lurus.

Spesifikasi Chassis Tamiya Super X

Bagaimana dengan spesifikasi Tamiya Super X chassis setup? Untuk spesifikasinya, berikut ini informasinya:

  • Panjang: 156 mm
  • Lebar: 92 mm
  • Wheelbase: 84 mm
  • Ground clearance: 52 mm (dengan large-diameter wheels), dan 2 mm (dengan small-diameter wheels).
  • Compatible gear: 5:1, 4:1, 3.7:1, 4.2:1, 3.5:1
  • Tipe terminal: tipe X
  • Berat: 112 gram (dengan baterai), dan 69 gram (tanpa baterai)
Baca Juga :   Apa Itu MS Chassis Tamiya? Kelebihan dan Spesifikasi

Kesimpulan

Seperti itu penjelasan tentang chassis Tamiya super X. Jadi, chassis ini terkenal karena lebih lebar dari chassis yang lainnya. Akan tetapi, justru ini yang menjadikan chassis tersebut mampu memberikan kestabilan lebih baik pada mobil Tamiya.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *