Tamiya Chassis VS: Pengertian, Keunggulan, dan Spesifikasi

Tamiya Chassis VS: Pengertian, Keunggulan, dan Spesifikasi
Electric car under carriage chassis. All main details of EV system, on white background.

Apakah mobil Tamiyamu sekarang menggunakan VS chassis (Victory Sprint)? Salah satu komponen penting dari sebuah mobil Mini 4WD adalah sasis. Ini adalah kerangka mobil atau tempat pemasangan beragam komponen lainnya seperti baterai, roda, dan roller.

Ada banyak tipe chassis Tamiya yang beredar di pasaran. Setiap tipenya tersebut memiliki bentuk dan keunggulannya masing-masing. Salah satunya adalah sasis Victory Sprint.

Apa Itu Tamiya Chassis VS?

Apa itu Tamiya chassis Victory Sprint? VS chassis merupakan jenis chassis yang mempunyai wheelbase sebesar 80 mm. Jarak sumbu rodanya tidak jauh berbeda dengan kebanyakan chassis yang lainnya termasuk dengan Tamiya chassis TZ. Salah satu ciri khas dari sasis ini adalah memiliki bobot yang ringan.

Selain itu, posisi baterainya ditempatkan lebih rendah daripada chassis Super 2. Kemudian penutup roda gigi juga sudah terpasang ke sasis tersebut.

Keunggulan Tamiya Chassis VS

Lalu seperti apa keunggulan yang kamu dapatkan ketika memasang jenis sasis ini? Salah satu keunggulannya adalah mampu memberikan akselerasi yang lebih baik. Kamu akan merasakan perbedaannya pada saat menggunakan sasis Victory Sprint yang membuat mobil Tamiya milikmu mampu melaju dengan lebih kencang.

Selain itu, pemilihan chassis jenis ini juga memberikan keunggulan dalam menikung. Jadi, bagi yang ingin balapan di lintasan dengan banyak tikungan, pemilihan sasis jenis ini merupakan keputusan yang benar. Mobil Mini 4WD milikmu akan mampu berakselerasi dan bisa jadi mengungguli lawan-lawannya.

Spesifikasi Tamiya Chassis VS

Untuk spesifikasi dan modifikasi Tamiya VS chassis hampir sama dengan chassis Super II. Kamu bisa membandingkannya dari segi akselerasi yang hampir sama ketika menggunakan salah satu chassis tersebut. 

Baca Juga :   Super X Chassis Tamiya: Spesifikasi dan Keunggulan

Namun dari segi bentuknya memang terlihat berbeda. Misalnya bagian bumper depan serta pengunci gearbox yang sudah menggunakan sistem engsel.

Sudah Lebih Tahu dengan Tamiya Sasis VS?

Sekian penjelasan tentang sasis VS. Kesimpulannya, pemilihan chassis Victory Sprint cocok untuk mobil yang akan balapan di lintasan dengan banyak tikungan. Mobilmu akan mampu berbelok dengan lebih stabil.

Untuk harga chassis Victory Sprint juga terjangkau. Menggunakan chassis tersebut akan memberikan akselerasi yang lebih baik sehingga peluangmu untuk memenangkan pertandingan semakin besar.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *